Assalamuaalaikum Warahmatullah

Rabu, 31 Desember 2014

Usaha Kecil Menengah



Ayam Bacok ~ Peluang Usaha Waralaba Cemilan Filet Ayam Aneka Rasa

            Bisnis dibidang kuliner memang menjadi salah satu peluang bisnis yang tak ada matinya. Karena makanan adalah salah satu kebutuhan primer.  Hal ini semakin menjanjikan dengan bergesernya tren dunia kuliner di zaman  modern ini. Saat ini, makanan bukan hanya sebagai kebutuhan untuk pengisi perut. Makanan juga menjadi salah satu sarana untuk menyalurkan hasrat hiburan berupa wisata kuliner. Dengan berwisata kuliner, anda dapat mencicipi kelezatan beragam makanan baru yang unik.Apalagi bila wisata kuliner tersebut memberikan pengalaman yang seru dan tak terlupakan. Anda pasti akan merasa ketagihan dan ingin kembali mencoba sensasi dari produk kuliner tersebut. Hal inilah yang kemudian dilirik secara jeli oleh salah satu #waralaba cemilan ayam yang bernama Ayam Bacok.
Ayam Bacok? Makanan apakah itu?
            Ayam bacok merupakan salah satu varian cemilan yang lezat dan unik. Bila biasanya ayam hanya diolah dengan cara dibakar, ditumis atau digoreng untuk kemudian dijadikan sebagai main course, hal yang berbeda kemudian dicoba oleh tim Ayam Bacok. Berbekal racikan resep rahasia dari seorang chef yang dikenal dengan sebutan Uncle Daz, Ayam Bacok menyajikan kudapan dari ayam fillet yang digoreng tepung hingga renyah dan tersedia dalam aneka rasa. Ayam Bacok menyajikan rasa cemilan yang sudah disesuaikan dengan selera masyarakat Indonesia dengan harga yang terjangkau.
Keunikan Ayam Bacok Dibandingkan dengan Cemilan Lainnya
            Waralaba Ayam Bacok memilih ayam sebagai bahan baku utama karena ayam disukai oleh semua orang dan memiliki kandungan gizi yang tinggi. Teksturnya yang empuk dan lembut membuat ayam mudah diolah menjadi berbagai menu makanan. Tidak seperti daging kambing yang agak memiliki aroma khas atau makanan laut yang mudah mengalami perubahan tekstur bila terlalu lama dimasak.
Mayoritas masyarakat Indonesia menyukai menu gorengan sebagai kudapan ringan di sela-sela rutinitas harian. Hal inilah yang memberikan inspirasi bagi Uncle Daz dan tim untuk menciptakan gorengan yang sehat dan kaya protein hewani berbahan dasar ayam. Ya, cemilan ayam fillet dengan baluran tepung tentu akan menggoda siapa saja untuk mencoba.
            Dengan tagline populer “Bacok Sendiri Ayam-mu”, waralaba Ayam Bacok menawarkan sensasi bagi para pelanggan yang ingin memotong sendiri snack ayam pesanan mereka. Dan ternyata banyak pelanggan yang menyukai proses ini sambil bernarsis ria dan mengunggah foto-foto “membacok ayam” mereka ke berbagai social media. Ayam Bacok juga senantiasa menjaga kualitas bahan baku dan melakukan inovasi secara berkesinambungan. Bahan baku ayam yang digunakan adalah bagian dada ayam tanpa kulit dan tulang yang dilapisi dengan tepung rendah lemak. Hingga pertengahan tahun 2014, Ayam Bacok menyediakan 6 varian rasa yang berbeda seperti rasa original, lada hitam, barbeque dan ekstra pedas.
Modal awal untuk membuka usaha Ayam Bacok adalah sebesar 40 juta rupiah, anda juga bisa langsung mencicipinya di: Jl. Pangrango Raya C32 Bekasi Jakarta, 021 70092299, 082310752299, 085710662299 (via telephone).






Sumber:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar