Rabu, 11 November 2015

Perilaku Seks Diluar Nikah

            Perilaku seks diluar nikah adalah sebuah hubungan terlarang yang dilakukan oleh seorang pria dengan lawan jenisnya (wanita) yang belum atau tidak memiliki ikatan resmi. Dahulu masyarakat merasa jijik dengan orang yang melakukan seks diluar nikah dan memandang sebelah mata pada yang melakukannya, tetapi karena sudah banyaknya masyarakat yang melakukan seks diluar nikah, hal tersebut kini sudah menjadi hal yang lumrah dan tidak sungkan lagi untuk didengar.
            Apabila dilihat dari segi agama, banyak sekali yang mejelaskan bahwa seks diluar nikah tidak baik dalam segi apapun, dalam agama Islam, perbuatan seks diluar nikah dikatakan sebagai zinah besar yang sangat sulit diampuni dosanya.  Begitu juga dalam agama Kristen dan Katholik hubungan seks diluar nikah adalah perbuatan zina dan menimbulkan rasa bersalah yang berlarut-larut. Dan apabila dilihat dari sisi kesehatan jiwa, hubungan seks di luar nikah menimbulkan rasa bersalah yang berlarut-larut. Sedangkan dari sisi kesehatan, hubungan seks bebas rawan terhadap penularan penyakit kelamin dan AIDS.  
Perilaku seks di luar nikah selain ditentang oleh norma-norma sosial, juga secara tegas dilarang oleh agama. Dampak negatif dari perilaku seks di luar nikah selain rawan terhadap penularan penyakit HIV/AIDS, juga menyebabkan lahirnya anak di luar nikah, terjangkit PMS (penyakit menular seksual), dan lain sebagainya.
Hal yang sangat mendukung terjadinya seks diluar nikah diantaranya adalah minuman keras, minuman keras tersebut dikonsumsi secara berlebihan atau sengaja digunakan untuk mabuk-mabukan. Para pemabuk minuman keras dapat dianggap sebagai penyakit masyarakat. Pada banyak kasus kejahatan, para pelaku umumnya berada dalam kondisi mabuk minuman keras. Hal ini dikarenakan saat seseorang mabuk, ia akan kehilangan rasa malunya, tindakannya tidak terkontrol, dan sering kali melakukan hal-hal yang melanggar aturan masyarakat atau aturan hukum. Minuman keras juga berbahaya saat seseorang sedang mengemudi, karena dapat merusak konsentrasi pengemudi sehingga dapat menimbulkan kecelakaan. Pada pemakaian jangka panjang, tidak jarang para pemabuk minuman keras tersebut dapat meninggal dunia karena organ lambung atau hatinya rusak terpengaruh efek samping alkohol yang kerap dikonsumsinya.
            Seks pada hakekatnya merupakan dorongan naluri alamiah tentang kepuasan syahwat. Tetapi banyak kalangan yang secara ringkas mengatakan bahwa seks itu adalah istilah lain dari Jenis kelamin yang membedakan antara pria dan wanita. Perilaku seks merupakan salah satu kebutuhan pokok yang senantiasa mewarnai pola kehidupan manusia dalam masyarakat. Perilaku seks sangat dipengaruhi oleh nilai dan norma budaya yang berlaku dalam masyarakat. Setiap golongan masyarakat memiliki persepsi dan batas kepentingan tersendiri terhadap perilaku seks.      Seks sebagai kebutuhan manusia yang alamiah tersebut dalam upaya pemenuhannya cenderung didominasi oleh dorongan naluri seks secara subyektif. Akibatnya sering terjadi penyimpangan dan pelanggaran perilaku seks di luar batas hak-hak kehormatan dan tata susila kemanusiaan.
            Hasil survey mengatakan bahwa banyak dari kalangan remaja yang menderita penyakit menular HIV/AIDS dibanding dari kalangan dewasa, hal itu terjadi karena banyaknya kalangan remaja yang melakukan hubungan diluar nikah “seks” yang bisa saja diawali dengan proses yang namanya pacaran, lalu berciuman, meraba-raba pasangan, hingga akhirnya melakukan hubungan yang tidak seharusnya mereka lakukan.
            Banyak sekali factor-faktor yang menjadikan pemicu terjadinya hubungan seks diluar nikah, diantaranya adalah :
1.      Gagalnya sosialisasi norma-norma dalam keluarga, terutama keyakinan agama dan moralitas
2.      Semakin terbukanya peluang pergaulan bebas; setara dengan kuantitas pengetahuan tentang perilaku seks pada lingkungan sosial dan kelompok pertemanan
3.      Kekosongan aktivitas-aktivitas fisik dan rasio dalam kehidupan sehari-hari
4.      Sensitifitas penyerapan terhadap struktur pergaulan dan seks bebas  relatif tinggi
5.      Rendahnya konsistensi pewarisan contoh perilaku tokoh-tokoh masyarakat dan lembaga-lembaga sosial yang berwenang.
Berdasarkan alasan tersebut, maka semakin terbukalah pergaulan bebas antara pria dan wanita, baik bagi kalangan remaja maupun kalangan yang sudah berumah tangga. Hal ini dimungkinkan karena sosialisasi norma dalam keluarga tidak efektif, sementara cabang hubungan pergaulan dengan berbagai pola perilaku seks di luar rumah meningkat yang kemudian mendominasi pembentukan kepribadian baru. Kalangan remaja pada umumnya lebih sensitif menyerap struktur pergaulan bebas dalam kehidupan masyarakat.
Bagi suami isteri yang bekerja di luar rumah, tidak mustahil semakin banyak meninggalkan norma-norma dan tradisi keluarga sebelumnya, kemudian dituntut untuk menyesuaikan diri dalam sistem pergaulan baru, termasuk pergaulan intim dengan lawan jenis dalam peroses penyelesaian pekerjaan. Kondisi pergaulan semacam ini seseorang tidak hanya mungkin menjauh dari perhitungan nilai harmonisasi keluarga, akan tetapi selanjutnya semakin terdorong untuk mengejar karier dalam perhitungan ekonomis material. Kenyataan ini dimaklumi, lumrah, dan bahkan merupakan kebutuhan baru bagi sebagian besar keluarga dalam masyarakat modern. Kebutuhan baru ini menuntut seseorang untuk membentuk system pergaulan modernitas yang cenderung meminimalisasi ikatan moral dan kepedulian terhadap hukum-hukum agama.
Sementara di pihak lain, jajaran pemegang status terhormat sebagai sumber pewarisan norma, seperti penegak hukum, para pemimpin formal, tokoh masyarakat dan agama, ternyata tidak mampu berperan dengan contoh-contoh perilaku yang sesuai dengan statusnya.
Hal lain yang mendorong terjadinya seks diuar nikah adalah adanya  Popularitas perilaku seks bebas dalam kehidupan masyarakat. Pupulernya perilaku seks di luar nikah, karena adanya tekanan dari teman-temannya atau mungkin dari pasangannya sendiri. Kemudian disusul oleh dorongan kebutuhan nafsu seks secara emosional, di samping karena rendahnya pemahaman tentang makna cinta dan rasa keingintahuan yang tinggi tentang seks.
Beberapa hasil penelitian mengungkapkan bahwa gadis melakukan seks di luar nikah karena tekanan teman-temannya sesama wanita, dengan demikian Ia melakukannya hanya untuk membuktikan bahwa iapun sama normalnya dengan kelompok teman modernnya yang telah terperangkap dalam penyimpangan moral. Ia ingin tetap diterima oleh kelompok temannya secara berlebihan, sehingga mengalahkan kepribadian dan citra diri. Pengakuan lain, bahwa melakukan seks dengan alasan agar cinta pasangannya semakin kuat, dan apabila aku tidak melakukannya, berarti aku tidak bisa menunjukkan bukti cintaku kepadanya.
      Cara Mencegah Prilaku Seks Bebas Pada Remaja Dewasa ini, permasalahan remaja kita merupakan persoalan yang sangat serius. Jika permasalahan remaja yang ada di negeri ini tidak dikurangi dan diselesaikan dengan cepat maka dapat menyebabkan hancurnya tatanan bangsa di masa depan. Beberapa faktor yang mendorong anak remaja usia sekolah SMP dan SMA melakukan hubungan seks di luar nikah diantaranya adalah pengaruh pergaulan hidup bebas, faktor lingkungan dan faktor keluarga yang mendukung ke arah perilaku tersebut serta pengaruh dari media massa.
            Berikut beberapa saran yang mungkin bisa dilakukan untuk mencegah prilaku seks bebas pada remaja: Adanya kasih sayang, perhatian dari orang tua dalam hal apapun serta pengawasan yang tidak bersifat mengekang. Salah satu faktor terbesar yang mengakibatkan remaja kita terjerumus ke dalam prilaku seks bebas adalah kurangnya kasih sayang dan perhatian dari orang tuanya. Beberapa cara untuk mengurangi kemungkinan anak remaja masuk ke dala pergaulan seks bebas :
1.       Tanamkan ilmu – ilmu agama sedini mungkin pada anak, sehingga jika anak berpegang teguh pada syariat agama maka ia tidak akan trjerumus ke dalam seks bebas.
2.       Awasi pergaulan anak, baik dengan teman sekolah, teman di lingkungan rumah, pacar, atau pergaulan di jejaring sosial dunia maya.
3.       Berilah anak perhatian yang cukup, sehingga anak tek merasa diacuhkan.
4.       Salurkan bakat dan keinginan anak pada bidangya.
5.       Jadilah teman curhat si anak, sehingga anak akan lebih terbuka jika ada masalah dan kesulitan.
6.       Awasi tontonan anak di televisi, apalagi yang mengandung unsur – unsur seksual yang biasanya ada di film – film barat. 
            Hikmah Menghindari Seks di Luar Nikah :
1.     Terbabas dari dosa yang sangat besar, karena di dalam Al-Qur’an Allah SWT, melarang  umatnya melakukan perbutan zina (seks bebas ) di luar nikah. Dan barang siapa yang melakukan perbuatan itu akan mendapatkan laknat dari Allah SWT.
2.     Terhindar dari bahaya penyakit AIDS dan HIV , karena penyakit AIDS dan HIV dapat mudah tertular melalui perbuatan seks bebas itu.
3.     Tidak hamil di luar nikah.
4.     Tidak memalukan, mengecewakan, mencoreng nama baik  kedua orang tua dan keluarga dimata masyarakat umum.

5.     Masa depan kita tidak hancur oleh hal-hal semacam itu.

1 komentar:

  1. AYOO SERBUU GAN MUMPUNG GRATIS DAN MURAH
    ADU BANTENG, Sabung Ayam, Sportbook, Poker, CEME, CAPSA, DOMINO, Casino
    Modal 20 rb, hasilkan jutaan rupiah
    Bonus 10% All Games Bolavada || Bonus Cashback 10% All Games Bolavada, Kecuali Poker ||
    FREEBET AND FREECHIP 2017 FOR ALL NEW MEMBER !!! Registrasi Sekarang dan Rasakan Sensasi nya!!! ONLY ON : BOLAVADA(dot)com
    BBM : D89CC515
    sabung ayam
    agen terpercaya
    bandar judi

    BalasHapus