Kamis, 30 April 2015

Pengertian Sistem

Materi 1
Sistem Ekonomi Indonesia

 1.1 Pengertian Sistem

 Sistem adalah suatu organisasi besar yang menjalin berbagai subyek dan obyek serta perangkat kelembagaan dalam suatu tatanan tertentu. Keserasian hubungan antar subjek/objek termasuk bagian atau syarat sebuah system karena, sebagai suatu “organisasi”, setiap sistem mempunyai tujuan tertentu. Guna membentuk dan memelihara keserasian itu, maka diperlukan kaidah atau norma-norma tertentu yang harus dipatuhi oleh subjek dan objek. Kaidah atau norma yang dimaksud bisa berupa aturan dan peraturan, baik tertulis maupun tidak tertulis. Sebuah sistem bukan sekedar himpunan subjek (misalnya kumpulan orang atau masyarakat, kumpulan karyawan atau serikat buruh) atau himpunan objek (kumpulan tanaman bunga atau taman, kompulan dokumen atau arsip). Sistem adalah jalinan itu semua, mencakup subjek/objek dan perangkat kelembagaan yang membentuknya. Sistem pada hakekatnya senantiasa merupakan bagian dari sebuah suprasistem, yakni sebuah sistem lebih besar kemana ia (bersama dengan beberapa sistem lain) menginduk. Sistem tidak bisa berdiri sendiri, melainkan terkait dengan sistem lain. 

Sumber:
-          sap.gunadarma.ac.id
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar